Ketua Apjatel Korwil Jawa Barat, Yudiana Arifin, menyatakan dukungan penuh operator jaringan sejak 2022. Menurutnya, penataan ratusan kilometer kabel di Bandung terbukti efektif tanpa mengganggu layanan internet. Keberhasilan ini bahkan menginspirasi kota lain seperti Cimahi, Purwakarta, dan Cirebon untuk mengikuti langkah serupa.
Dengan sinergi DPRD, Pemkot, dan penyelenggara jaringan, program penataan kabel udara di Bandung diharapkan berjalan lebih cepat dan menyeluruh. Hasilnya, Bandung tak hanya semakin aman dari risiko kabel semrawut, tetapi juga tampil lebih cantik sebagai kota kreatif dan digital. (****)












