Diguyur Hujan Deras, Depok Diminta Waspada Meski Bendung Katulampa Masih Normal

depok.go.id/PESANJABAR
Hujan deras mengguyur wilayah Kota Depok dan sekitarnya pada Rabu (9/7/2025) sejak sore hingga malam hari. Meski demikian, tinggi muka air (TMA) di Bendung Katulampa, Kota Bogor, masih tercatat normal di angka 30 cm.

DEPOK. pesanjabar.com Hujan deras mengguyur wilayah Kota Depok dan sekitarnya pada Rabu (9/7/2025) sejak sore hingga malam hari. Meski demikian, tinggi muka air (TMA) di Bendung Katulampa, Kota Bogor, masih tercatat normal di angka 30 cm.

Kepala Petugas Jaga Bendung Katulampa, Andi Sudirman, menyampaikan bahwa kondisi cuaca di sekitar Katulampa masih mendung dan belum menunjukkan kenaikan volume air yang signifikan. “Sejak sore, TMA stabil di 30 cm. Belum ada tanda-tanda peningkatan air,” ujarnya.

Andi menjelaskan, apabila terjadi lonjakan debit air di Katulampa, maka air akan sampai ke wilayah Depok sekitar 4–5 jam kemudian. Oleh karena itu, meski kondisi saat ini masih aman, masyarakat diimbau tetap siaga, terutama saat intensitas hujan tinggi di wilayah hulu seperti Bogor.

“Warga Depok harus tetap waspada. Siapkan koordinasi di lingkungan masing-masing dan jaga keselamatan keluarga,” pesannya.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan sungai dan saluran air sebagai bentuk antisipasi banjir. “Jangan buang sampah sembarangan ke sungai. Kita semua bertanggung jawab menjaga kelestarian dan kelancaran aliran air di wilayah kita,” pungkasnya. (****)

Source: depok.go.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *