DEPOK.pesanjabar.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menunjukkan komitmennya dalam melestarikan seni dan budaya Sunda melalui penyelenggaraan Pasanggiri Rampak Sekar Piala Wali Kota Depok yang digelar di Pesona Square, Selasa (28/10/2025).
Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut menjadi sarana penting dalam memperkuat identitas budaya daerah serta menjaga keberlangsungan seni tradisional di tengah kehidupan masyarakat modern.
“Depok merupakan kota yang beragam. Melalui kegiatan seperti ini, kita dapat menumbuhkan rasa kebersamaan dan kebanggaan terhadap budaya lokal,” ujarnya saat memberikan sambutan.
Menurut Chandra, Pasanggiri Rampak Sekar tidak hanya sekadar ajang kompetisi seni, tetapi juga wadah pembinaan generasi muda agar semakin mengenal dan mencintai budaya Sunda.
Ia pun mengapresiasi Ikatan Budaya Sunda (IBS) yang terus aktif mendorong pelestarian budaya melalui berbagai kegiatan yang melibatkan pelajar dan masyarakat luas.
“Pemkot Depok sangat menghargai peran komunitas budaya seperti IBS yang konsisten menjaga seni tradisi agar tetap relevan di era modern,” ungkapnya.












