Tes Gagasan Tulis JPT Pratama Digelar, Praktik Meritokrasi Pemkab Subang?

Komitmen transparansi dan zero rupiah diuji di tengah proses seleksi pejabat JPT Pratama Kabupaten Subang.

SUBANG.pesanjabar.com – Pemerintah Kabupaten Subang kembali menggelar Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama melalui tahapan Tes Gagasan Tulis yang dibuka langsung oleh Bupati Subang, Reynaldy Putra Andita, Senin (17/11) di Aula STIE Sutaatmadja Subang. Meski mengusung prinsip transparansi dan “zero rupiah”, publik mempertanyakan konsistensi pelaksanaannya di tengah dinamika birokrasi daerah.

Sekretaris Daerah sekaligus Ketua Panitia Seleksi, H. Asep Nuroni, menyampaikan bahwa tahapan Tes Gagasan Tulis dimaksudkan untuk menilai kemampuan analisis, pemikiran strategis, serta penguasaan peserta terhadap pembangunan daerah. Dari 49 pelamar untuk delapan formasi jabatan, hanya 42 orang yang dinyatakan lolos administrasi.

Namun, seleksi terbuka di daerah kerap menuai kritik terkait potensi intervensi, isu “titipan”, hingga proses yang tidak sepenuhnya objektif. Meski tidak secara langsung muncul dalam forum, bayang-bayang praktik lama masih menjadi sorotan masyarakat sipil, akademisi, dan pengamat kebijakan publik.

Dalam sambutannya, Bupati Reynaldy menegaskan bahwa seleksi dilakukan dengan sistem merit, bebas intervensi, dan tanpa praktik jual beli jabatan.
“Proses seleksi harus objektif, transparan, dan berintegritas tinggi. Tidak ada biaya apa pun. Zero rupiah,” tegasnya.

Laman: 1 2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *