Ratusan Aktivis Deklarasikan “Geng Bandung”, Dorong Pemerintah Prabowo Wujudkan Perubahan dan Berantas Korupsi

deskjabar.pikiran-rakyat.com/PESANJABAR
Ratusan aktivis lintas generasi mendeklarasikan “Geng Bandung”, wadah kritik dan seruan perubahan bagi pemerintahan Prabowo.

BANDUNG.pesanjabar.com — Ratusan aktivis lintas generasi dan elemen masyarakat sipil menggelar deklarasi pembentukan kelompok bernama “Geng Bandung” di kawasan Jalan Terusan Pasteur, Kota Bandung, Selasa (4/11/2025).

Deklarasi tersebut menjadi ajang kritik terbuka terhadap arah pemerintahan nasional, terutama menyangkut isu demokrasi, ekonomi, dan pemberantasan korupsi. Para peserta menegaskan, meski masih menyimpan sejumlah catatan kritis, mereka tetap memberikan kepercayaan kepada Presiden Prabowo Subianto untuk menuntaskan janji perubahan.

Desak Penegakan Hukum dan Tuntaskan “Warisan Masalah”

Isu utama yang mencuat dalam forum ialah tuntutan agar pemerintah memperkuat komitmen pemberantasan korupsi serta menyelesaikan berbagai persoalan ekonomi, sosial, dan hukum yang dinilai sebagai “warisan pemerintahan sebelumnya.”

Deklarasi juga menyinggung penahanan aktivis digital Delpredo, yang kini menjalani proses hukum atas dugaan penghasutan dalam aksi pada akhir Agustus lalu. Kakaknya, Delfero, menyuarakan solidaritas dan meminta pemerintah mempertimbangkan pembebasan para aktivis digital.

“Kalau suara kritis dianggap penghasutan, siapa pun bisa jadi korban. Sudah saatnya pembebasan aktivis digital dipertimbangkan,” ujarnya.

Laman: 1 2

Source: deskjabar.pikiran-rakyat.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *