SUBANG.pesanjabar.com — Wakil Bupati Subang, H. Agus Masykur Rosyadi, S.Si., M.M., secara resmi membuka Seleksi Tahap II Penghargaan Aparatur Sipil Negara (ASN) Inovatif, Inspiratif, dan The Future Leader Tahun 2025 yang berlangsung di Gedung PLUT-KUMKM Kecamatan Subang, Kamis (30/10/2025).
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut pelaksanaan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara serta Peraturan Bupati Subang Nomor 18 Tahun 2024 mengenai penghargaan bagi ASN berprestasi. Regulasi tersebut menegaskan bahwa setiap ASN berhak memperoleh penghargaan dan pengakuan atas kinerja serta kontribusinya secara adil dan kompetitif.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati yang akrab disapa Kang Akur menyampaikan apresiasi kepada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Subang atas inisiatif dan penyelenggaraan kegiatan ini.
“Terima kasih kepada BKPSDM. Penghargaan ini bukan sekadar bentuk apresiasi, tetapi juga diharapkan melahirkan ASN yang menjadi teladan, mampu menginspirasi rekan kerja, dan menumbuhkan semangat inovasi, integritas, serta kepemimpinan adaptif terhadap tantangan global,” ujar Kang Akur.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat memunculkan ASN yang berkualitas, visioner, serta memiliki semangat kepemimpinan masa depan untuk memajukan Kabupaten Subang.
“Kita berharap lahir pemimpin masa depan yang inovatif, inspiratif, dan visioner demi kemajuan Kabupaten Subang,” imbuhnya.






